Faktor-Faktor Apa Saja Yang Berhubungan Dengan Pencapaian Pelaksanaan Ambulasi Dini Pada Ibu Pascapartum Di Ruang Rawat Inap RSKDIA Siti Fatimah Makassar

  • Elfina Elfina Akademi Kebidanan Graha Ananda Palu
  • Risma Muchtar Akademi Kebidanan Graha Ananda Palu
  • Fadly Umar Akademi Kebidanan Graha Ananda Palu

Abstract

Ibu biasanya khawatir gerakan-gerakan yang di lakukan akan menimbulkan dampak yang tidak di inginkan. Padahal, apabila ibu bersalin melakukan ambulasi dini, itu bisa memperlancar terjadinya proses involusi uteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan pencapaian pelaksanaan ambulasi dini pada ibu pascapartum. Desain penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini adalah â€cross sectional study†Sampel dalam penelitian ini berjumlah 35 orang. Sampel diambil dengan teknik non probability sampling yaitu purposive sampling. Variabel independen adalah pengetahuan, bimbingan bidan/perawat, jenis pertolongan persalinan dan dukungan keluarga. Variabel dependen adalah ambulasi dini pasca partum. Instrumen penelitian dengan menggunakan lembar kuesioner dan lembar observasi.  Berdasarkan  hasil uji Fischer’s exact test dengan taraf kesalahan (α)=0,05 diperoleh nilai p=0,006 untuk pengetahuan, nilai p=0,000 untuk bimbingan perawat/bidan, nilai p=0,001 untuk jenis pertolongan persalinan dan nilai p=0,003 untuk dukungan keluarga. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan, bimbingan perawat/bidan, jenis pertolongan persalinan dan dukungan keluarga dengan pelaksanaan ambulasi dini pasca partum.

 

References

Tanton, “Prolaps Genetalis,†2010. [Online]. Available: lusa.web.id. [Accessed: 14-Mar-2014].

Salamah Ummu Hamnah, “Senam Nifas,†2008. [Online]. Available: akhwat.web.id. [Accessed: 14-Mar-2014].

Askepasbid, “Deteksi Dini Pada Masa Nifas,†2009. [Online]. Available: askepasbid.wordpress.com. [Accessed: 14-Mar-2014].

Brunner dan Suddarth, Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah, 8th ed. Jakarta: EGC, 2002.

Ratihrochmat, “Kebutuhan Dasar Ibu Nifas,†2009. [Online]. Available: ratihrochmat.wordpress.com. [Accessed: 14-Mar-2014].

Depkes R. I., “KepMenKes RI Nomor 796/Menkes/SKVIII/2012. Tentang Pedoman Teknis Pengendalian Kanker Payudara dan Kanker Leher Rahim,†2012. [Online]. Available: hukor.depkes.go.id.

B. Eileen, Senam Hamil & Nifas-Pedoman Praktis Bidan. Jakarta: EGC, 2007.

D. K. S. Selatan, “Profil kesehatan Sulawesi Selatan 2008,†Diperoleh dari http//dinkes-sulsel. go. id/new/images/pdf/profil/profil% 20kesehatan% 20sulsel, vol. 20, no. 2008, p. 20, 2009.

Sastro Asmoro Sudigdo, Ismail Sofyan, Dasar-Dasar Metodologi Penelitian Klinis. Jakarta: Binarupa Aksara, 1995.

S. Notoatmodjo, Pengantar Pendidikan Kesehatan dan Ilmu Perilaku Kesehatan. Yogyakarta: Andi of Set, 2003.

Hidayat, “Faktor yang Berhubungan dengan Kemandirian Pelaksanaan Ambilasi Dini.,†2004.

N. . Yanti, “Faktor yang Mempengaruhi Pelaksanaan Ambulasi Dini,†2010.

Published
2019-05-31
How to Cite
Elfina, E., Muchtar, R., & Umar, F. (2019). Faktor-Faktor Apa Saja Yang Berhubungan Dengan Pencapaian Pelaksanaan Ambulasi Dini Pada Ibu Pascapartum Di Ruang Rawat Inap RSKDIA Siti Fatimah Makassar. Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI), 2(2), 129-136. https://doi.org/10.56338/mppki.v2i2.569