Gambaran Sanitasi Kapal di Pelabuhan Indonesia: Literature Review

Overview of Ship Sanitation in Indonesian Ports: Literature Review

  • Adeline Alya Ramadhani Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Airlangga, Indonesia
  • Kusuma S. Lestari Departemen Kesehatan Lingkungan, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Airlangga, Indonesia
Keywords: Sanitasi Kapal, Kesehatan Lingkungan Kapal, Sanitasi Pelabuhan

Abstract

Latar belakang: Sanitasi kapal merupakan salah satu upaya untuk mengurangi faktor risiko lingkungan dalam pemutusan rantai penularan penyakit guna memelihara dan meningkatkan derajat kesehatan. Sanitasi kapal yang tidak memenuhi standar akan berdampak pada permasalahan kesehatan baik kepada penumpang maupun ABK. Upaya sanitasi kapal berlaku untuk semua jenis kapal baik kapal pengangkut barang maupun penumpang untuk didapatkannya sertifikat sanitasi guna memeperoleh Surat Izin Kesehatan Berlayar (SIKB)

Tujuan: Untuk memberikan informasi terkait gambaran sanitasi kapal yang bersandar di pelabuhan di Indonesia sesuai dengan health regulation yang berlaku dalam rangka upaya meningkatkan derajat kesehatan.

Metode: Penelitian ini menggunakan metode prisma untuk pencarian kajian yang berhubungan dengan topik pembahasan. Kriteria kajian yang di-review adalah jurnal yang dipublikasi dalam rentang waktu 5 tahun terakhir (2018-2023).

Hasil: Pada kapal, penilaian sanitasi dilakukan di beberapa ruangan seperti dapur, gudang, ruang tidur, air minum, limbah cair, air ballast, hingga keberadaan vektor. Berdasarkan 13 artikel yang ditelaah, diketahui bahwa belum seluruh kapal yang berlabuh di pelabuhan Indonesia telah memenuhi syarat sanitasi. Sebagian besar telah memenuhi syarat sanitasi sesuai dengan Permenkes Nomor 40 Tahun 2015. Beberapa di antaranya belum memenuhi karena kurang terpenuhinya syarat sanitasi di beberapa ruangan dalam kapal. Khususnya pada variabel pengelolaan limbah dan sampah. Sehingga, perlu dilakukan perbaikan sanitasi dan sosialisasi kepada ABK untuk menambah pengetahuan terkait hygiene dan sanitasi kapal yang berhubungan dengan dampak kesehatan yang diakibatkan.

Kesimpulan: Perlu dilakukan evaluasi penerapan sanitasi yang baik untuk alat transportasi kapal laut. Petugas pelabuhan diharapkan mampu melakukan perbaikan sanitasi dan lebih ketat dalam mengatur ketertiban penumpang dalam kapal untuk kepentingan dan kenyamanan bersama. Kondisi sanitasi kapal yang baik akan mendapat Sertifikat Bebas Tindakan Penyehatan Kapal (Ship Sanitation Control Exemption Certificate/SSCEC), dan jika kondisi sanitasi kurang maka akan mendapatkan Sertifikat Penyehatan Kapal (Ship Sanitation Control Certificate/SSCC).

References

WHO. International Health Regulation (IHR). Geneva, Swiss; 2005.

Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 40 Tahun 2015 tentang Sertifikat Sanitasi Kapal.

Arintia Putri KD, Sunarko B, Rokhmalia F. Sanitasi Kapal Pada KMP Legundi Di Wilayah Kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Surabaya. Gema Lingkung Kesehat. 2021;19(2):122–8.

Dwicahya B, Datua Adam F. Gambaran Higiene Sanitasi Pada Kapal di Pelabuhan Rakyat Luwuk. J Kesmas Untika Luwuk Public Heal J. 2019;10(1):1–11.

Sengadjia KG, Mustholiq, Dewi SAR, Helen GH. Pengendalian Sanitasi Kapal Motor di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Din Bahari. 2022;3(1):36–43.

Ludia Putri A, Cahyani SD. IDENTIFIKASI KEBERADAAN VEKTOR PADA ALAT ANGKUT DI WILAYAH KERJA KKP SURABAYA. Media Husada J Environ Heal. 2023;3(1):7–11.

Wahyudi MF, Rupiwardani I, Yohanan A. PENGARUH FAKTOR INTERNAL TERHADAP SANITASI KAPAL KARGO BERSANDAR DI PELABUHAN PROBOLINGGO). J Kesehat Tambusai. 2023;4(3):3630–7.

Mathofani S, Lestari KS, Sulistyorini L, Kesehatan SI, Alam I, Airlangga U, et al. Overview of Ship Sanitation At the Port of Ketapang and Tanjung Wangi. J Kesmas Indones. 2023;15(1):32–48.

Nur Fadilah A, Erlani. ANALISIS KONDISI SANITASI KAPAL PENUMPANG YANG SANDAR DI PELABUHAN KEPULAUAN SELAYAR. J Sulolipu Media Komun Sivitas Akad dan Masy. 2023;23(1):12–21.

Yuliawati R, Prasetyo WA, Pramaningsih V, Rusdi. Analisis Sanitasi Kapal Dengan Tanda Keberadaan Kecoa Pada Kapal Penumpang Di Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Samarinda. J Ilm Manutung. 2021;7(1):1–5.

Syamsudin S, Sabariah V, Lisangan MM, Sarungallo ZL, Hendri H, Kaber Y. Kondisi Sanitasi Pada Kapal Kargo Di Wilayah Kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas III Manokwari. Cassowary. 2021 Jun 1;4(2):139–48.

Supardin S. Hubungan Kondisi Sanitasi dengan Kepadatan Kecoa pada Kapal di Wilayah Pelabuhan Kendari. MIRACLE J Public Heal. 2021;4(1):102–12.

Candraning Diyanah K, Abu Khanifah A, Sukma Pawitra A. Sanitasi: Jurnal Kesehatan Lingkungan ANALISIS HYGIENE SANITASI KAPAL DI WILAYAH PELABUHAN TANJUNG PERAK SURABAYA. Sanitasi J Kesehat Lingkung. 2021;13(2):75–83.

Aprilia N, Suprijandani, Ngadino. ANALISIS FAKTOR SANITASI KAPAL TERHADAP TANDA?TANDA KEBERADAAN TIKUS (Studi pada Kapal Penumpang yang Bersandar di Pelabuhan Kalianget 2019). Gema Lingkung Kesehat. 2020;18(2):77–82.

Dwicahya B, Datu Adam F. GAMBARAN HIGIENE SANITASI PADA KAPAL DI PELABUHAN RAKYAT LUWUK. J Kesmas Untika Public Heal J [Internet]. 2019;10(1):1–11. Available from: https://journal.fkm-untika.ac.id/index.php/phj

Erlani, Tenni Nardilla. KONDISI SANITASI KAPAL PENUMPANG FERRY DI WILAYAH KERJA PELABUHAN BIRA KEC.BONTO BAHARI KAB. BULUKUMBA. J Sulolipu Media Komun Sivitas Akad dan Masy. 2018;18(1):9–14.

Hijrawati, Tosepu R, Zainuddin A, Yasnani, Jumakil, Nurmaladewi. Gambaran Sanitasi Lingkungan Dan Penerapan Protokol Kesehatan Masa New Normal Pada Tenaga Kerja Di PT Pelindo IV Cabang Kendari Tahun. J Kesehat Masy Celeb. 2021;02(03):26–38.

Dwi Yanti Tanjung, Agrina, Ridwan Manda Putra. ANALISIS SANITASI LINGKUNGAN DAN PERILAKU PENJAMAH MAKANAN TERHADAP KEPADATAN KECOAK DI KANTIN PELABUHAN DUMAI. J Ilmu Lingkung. 2020;11(2):172–81.

Supryatno A, Alimin SA, Pertiwi TS. GAMBARAN INFESTASI VEKTOR PADA KAPAL PENUMPANG DAN KAPAL BARANG YANG SANDAR DI PELABUHAN BAU-BAU. J JOUBAHS. 2022;2(1):78–84

Published
2024-05-01
How to Cite
Ramadhani, A. A., & Kusuma S. Lestari. (2024). Gambaran Sanitasi Kapal di Pelabuhan Indonesia: Literature Review: Overview of Ship Sanitation in Indonesian Ports: Literature Review. Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI), 7(5), 1073-1079. https://doi.org/10.56338/mppki.v7i5.4953