Pengaruh Edukasi Perawatan Luka terhadap Tingkat Pengetahuan Pertolongan Pertama Pada Siswa di SMPN 1 Karangmalang Sragen
The Application Wound Care Education To Improve First Aid Knowledge of Students in SMPN 1 Karangmalang Sragen
Abstract
Latar belakang: Pertolongan pertama pada siswa karena cidera atau luka merupakan upaya yang dilakukan sebelum dibawa ke pelayanan kesehatan. Kejadian kecelakaan yang terjadi di lingkungan sekolah sangat beragam misalnya karena terpeleset, adanya luka memar, luka bakar, ataupun luka lecet akibat trauma benda tumpul. Untuk mencegah terjadinya cidera lebih lanjut dibutuhkan pertolongan pertama yang cepat dan tepat dengan menggunakan peralatan dan sarana yang ada di sekolah. Pertolongan pertama memerlukan pengetahuan yang baik untuk mencegah kondisi luka yang lebih buruk.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh edukasi perawatan luka terhadap tingkat pengetahuan pertolongan pertama pada siswa di SMPN 1 Karangmalang Sragen.
Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode quasy eksperimental study one group pretest-posttest design. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu random sampling sejumlah 71 responden yang dilakukan selama bulan Juni 2022. Responden mengisi kuesioner yang berisi 25 pernyataan tentang perawatan luka dan pertolongan pertama.
Hasil: Hasil analisis paired t test menunjukkan nilai signifikan ? = 0,000 < dari taraf nyata yaitu 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh edukasi perawatan luka terhadap tingkat pengetahuan pertolongan pertama pada siswa di SMPN 1 Karangmalang Sragen. Tingkat pengetahuan siswa setelah diberikan edukasi mengalami peningkatan sebesar 49,3% dan masuk ke kategori tingkat pengetahuan baik.
Kesimpulan: Pemberian edukasi perawatan luka dengan ceramah dan demonstrasi pada siswa dapat meningkatkan pengetahuan serta ketrampilan siswa dalam melakukan pertolongan pertama khususnya pada cidera luka ringan yang seringkali terjadi di lingkungan sekolah sehingga komplikasi yang lebih parah dapat dihindarkan.
References
Susanti E, Putri P. Pelatihan Bagi Siswa Palang Merah Remaja Dalam Memberikan Pertolongan Pertama Pada Luka. ABDIKEMAS J Pengabdi Kpd Masy. 2021;3(2):193–8.
Purwono J, Dewi TK, Ayubbana S, Sari SA. Penanganan Luka sebagai Upaya Mencegah Komplikasi pada Siswa SMA Ma’arif Punggur Lampung Tengah. J Pengabdi Dharma Wacana. 2021 Mar 28;1(4):144–6.
Angel J, Lucky W, Kumaat T, Pondaag L, Studi P, Keperawatan I, et al. PERTOLONGAN PERTAMA FRAKTUR TULANG PANJANG PADA SISWA KELAS X SMK NEGERI 6 MANADO. Vol. 6. 2018.
Hapsari W, Indrastuti A. Pendidikan P3K Luka dan Perdarahan pada Patroli Keamanan Sekolah Satlantas Polres Tegal. JPKMI (Jurnal Pengabdi Kpd Masy Indones. 2020;1(2):77–85.
Dewi S, Siregar. Pengaruh Pendidikan Kesehatan terhadap Tingkat Pengetahuan tentang Membalut Luka pada Siswa di SMP Swasta Dharma Kecamatan Beringin. J Keperawatan Flora [Internet]. 2018;11(2):43–8. Available from: https://www.ojs.stikesflora-medan.ac.id/index.php/jkpf/article/view/132
Meikahani R, Kriswanto ES. Pengembangan Buku Saku Pengenalan Pertolongan dan Perawatan Cedera Olahraga Untuk Siswa Sekolah Menengah Pertama. J Pendidik Jasm Indones. 2015;11(1):15–22.
Ristanto R. Pengaruh Pendidikan Kesehatan Dengan Metode Simulasi Terhadap Pengetahuan Dan Ketrampilan Dokter Kecil Pada Penanganan Luka Terbuka. J Kesehat Mesencephalon. 2019;5(2).
Alfikrie F, Hidayat UR, Wahyuningtyas EP. Edukasi Metode Demonstrasi Dan Role Play Terhadap Pengetahuan Polisi Lalu Lintas (Polantas) Tentang Pertolongan Pertama Gawat Darurat Kecelakaan Lalu Lintas. Khatulistiwa Nurs J. 2019;1(2):1–6.
Widiastuti NKP, Adiputra IMS. Gambaran Tingkat Pengetahuan Siswa tentang Pertolongan Pertama pada Kecelakaan di Sekolah Menengah Atas. J Akad Baiturrahim Jambi. 2022;11(1):23.
Oktaviani E, Feri J, Susmini. Pelatihan pertolongan pertama kasus kegawatdaruratan di Sekolah dengan Metode Simulasi. J Character Educ Soc [Internet]. 2020;3(2):403–13. Available from: https://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=&cad=rja&uact=8&ved=2ahUKEwi5rf_x7IHwAhXYZSsKHfw7CxQQFjAEegQICBAD&url=http%3A%2F%2Fjournal.ummat.ac.id%2Findex.php%2FJCES%2Farticle%2Fdownload%2F2368%2Fpdf&usg=AOvVaw0rgr66YpWMziAT8PzrqxMk
Endiyono E, Aprianingsih S. Pengaruh Pendidikan Kesehatan Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K) Terhadap Tingkat Pengetahuan Anggota Saka Bakti Husada. Med Respati J Ilm Kesehat [Internet]. 2020;15(2):83–92. Available from: https://medika.respati.ac.id/index.php/Medika/article/view/178
Lestari D, Puspitsari P, Amrullah JF. Pengaruh pemberian pendidikan kesehatan tentang pertolongan pertama pada kecelakaan terhadap pengetahuan pengemudi dalam menolong kecelakaan lalu lintas. J Sehat Masada. 2022;XVI:346–61.
Pamela RS, Patras R. Gambaran Metode Demonstrasi Terhadap Peningkatan Prestasi Mahasiswa Semester II Pada Keterampilan Memandikan Pasien di Akademi Perawatan RS PGI Cikini. J Keperawatan Cikini. 2020;1(1):1–5.
Mardisentosa B, Hidayah. Pengaruh Pendidikan Kesehatan,Tingkat Pengetahuan Siswa, Dan Perilaku Disiplin Terhadap Bantuan Hidup Dasar Pada Tingkat Kecelakaan Lalu Lintas Di SMA Nurul Iman KP. Baru Kecamatan Rajeg,Kabupaten Tangerang,Tahun 2021. J Penelit Dan Karya Ilm. 2021;21:157–68.
Utami MPS. Pengenalan Safety Injury Untuk Anak Sekolah Dasar. Jurnal Pelayanan dan Pengabdian Masy. 2020;4(2):65–71.
Rosa Fitri Amalia. Pelatihan Perawatan Luka Bagi Siswa Anggota Uks Di Smp N 5 Padang Panjang. J Abdimas Saintika. 2019;1(1):1–8.
Rosuliana NE, Februanti S, Mariani D, Cahyati A. Abdimas Galuh Optimizing The Improvement Of Knowledge And Skills Of Elementary School Children About First Aid In Accidents ( P3k ) Based On Audiovisual Media. 2023;5:585–93.
Najihah, Ramli R. Pendidikan Kesehatan Pertolongan Pertama pada Kecelakaan Meningkatkan Pengetahuan Anggota PMR tentang Penanganan Fraktur. J Penelit Kesehat Suara Forikes [Internet]. 2019;10(2):151–4. Available from: http://forikes-ejournal.com/index.php/SF
Banfai B, Pek E, Pandur A, Csonka H, Betlehem J. “The year of first aid”: Effectiveness of a 3-day first aid programme for 7-14-year-old primary school children. Emerg Med J. 2017;34(8):526–32.
Adib-Hajbaghery M, Kamrava Z. Iranian teachers’ knowledge about first aid in the school environment. Chinese J Traumatol - English Ed. 2019;22(4):240–5.
Halawani LM, Alghamdy SD, Alwazae MM, Alkhayal WA. Knowledge and attitude of Saudi female university students about first aid skills. J Fam Community Med. 2019;26(2):103–7.
Authors who publish with Journal of Public Health and Pharmacy retain the copyright of their work. The journal applies a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License (CC BY-SA 4.0), which grants the following rights:
-
Copyright Retention: Authors retain the copyright of their work, maintaining full control over their intellectual property without restrictions.
-
Right of First Publication: Authors grant the journal the right of first publication of their work. This ensures that the work is initially published and credited in Journal of Public Health and Pharmacy.
-
License to Share and Reuse: The work is licensed under CC BY-SA 4.0, allowing others to copy, distribute, remix, and build upon the work for any purpose, even commercially, as long as proper credit is given to the authors, and any new creations are licensed under the same terms.