Hubungan Pengetahuan dan Perilaku Higiene terhadap Kasus Penyakit Skabies di Pondok Pesantren X Jember

Relationship between Knowledge and Hygiene Behavior towards Scabies Cases at Pondok Pesantren X Jember

  • Gina Salsabila Ramadhani Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Airlangga, Indonesia
  • Soedjajadi Keman Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Airlangga, Indonesia
Keywords: Skabies, Pondok Pesantren, Pengetahuan, Perilaku Higiene

Abstract

Latar belakang: Infestasi kulit tungau Sarcoptes scabiei var. hominis merupakan penyebab skabies pada manusia dan banyak terjadi di tempat dengan kepadatan hunian yang tinggi serta rendahnya tingkat kebersihan. Salah satu tempat yang banyak ditemukannya kasus skabies adalah pondok pesantren. Tahun 2014 Depkes RI mencatat sebanyak 14.789 pondok pesantren memiliki angka prevalensi penyakit skabies yang cukup tinggi. Pengetahuan mengenai penyakit sakbies serta perilaku higiene yang baik diperlukan dalam mencegah dan mengurangi kasus penyakit skabies pada santri.

Tujuan: Mencari hubungan antara pengetahuan serta perilaku higiene terhadap kasus penyakit skabies pada santri di Pondok Pesantren X Jember.

Metode: Observasional analitik merupakan jenis dari penelitian ini dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Sebanyak 67 santri diambil sebagai sampel dengan menggunakan metode simple random sampling. Kuisioner digunakan dalam pengumpulan data dan terdapat pemeriksaan skabies oleh dokter. Uji statistik chi square dipilih untuk menganalisis data penelitian ini.

Hasil: Ditemukan bahwa pengetahuan (p=0,000) berhubungan secara signifikan dengan kasus skabies pada santri. Sedangkan perilaku higiene (p=0,406) tidak berhubungan dengan kasus penyakit skabies pada santri.

Kesimpulan: Pengetahuan berhubungan signifikan terhadap kasus penyakit skabies pada santri di Pondok Pesantren X Jember. 

References

CDC. Parasites-Scabies [Internet]. 2010. Available from: https://www.cdc.gov/parasites/scabies/index.html

WHO. Scabies [Internet]. 2020. Available from: https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/scabies

Mujib Hannan SH. Pengaruh Kebiasaan Personal Hygiene Terhadap Kejadian Skabies. Arsyad, Azhar, [Internet]. 2014;(25):2002. Available from: http://repositorio.utn.edu.ec/bitstream/123456789/1207/3/PG 175_Capitulo II.pdf

Yuwanto MA, Amrullah AE. Hubungan Tingkat Pengetahuan Phbs (Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat) Terhadap Kejadian Scabies Pada Santriwan Di Pondok Pesantren Nurul Islam Kecamatan Sumbersari. J Kesehat. 2015;5(1):339–46.

Zakiudin A. Perilaku Kebersihan Diri (Personal Hygiene) Santri di Pondok Pesantren Wilayah Kabupaten Brebes. J Promosi Kesehat Indones. 2016;11(2):64–83.

Sungkar S. Skabies. Badan Penerbit FKUI, Jakarta; 2016.

Hidayat UA, Hidayat AA, Bahtiar Y. Hubungan Tingkat Pengetahuan Tentang Scabies dengan Kejadian Penyakit Scabies pada Santri Manbaul Ulum. J Keperawatan Galuh. 2022;4(2):33.

Sari NP, Mursyida S. Analisis Personal Higiene dan Pengetahuan dengan Kejadian Skabies pada Santri di Pondok Pesantren Al-Ikhwan Kota Pekanbaru tahun 2017. J Kesehat Komunitas. 2018;4(2):63–7.

Abdillah KY. Hubungan tingkat pengetahuan dengan kejadian skabies di pondok pesantren. J Med Hutama. 2020;02(01):261–5.

Notoatmodjo S. Pendidikan dan Perilaku Kesehatan. Rineka Cipta; 2003.

Desmawati, Dewi AP. HUBUNGAN PERSONAL HYGIENE DAN SANITASI LINGKUNGAN DENGAN KEJADIAN SKABIES DI PONDOK PESANTREN AL-KAUTSAR PEKANBARU. 2015;2(1):628–37.

Published
2023-09-01
How to Cite
Ramadhani, G. S., & Keman, S. (2023). Hubungan Pengetahuan dan Perilaku Higiene terhadap Kasus Penyakit Skabies di Pondok Pesantren X Jember : Relationship between Knowledge and Hygiene Behavior towards Scabies Cases at Pondok Pesantren X Jember. Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI), 6(9), 1789-1793. https://doi.org/10.56338/mppki.v6i9.3509