Gaya Kepemimpinan dan Motivasi Kerja Pegawai dalam Pelayanan kepada Masyarakat di Puskesmas Gamping I Sleman Yogyakarta

Leadership Style and Work Motivation of Employees in Community Services at the Gamping I Health Center in Sleman Yogyakarta

  • Siska Carolina Program Studi Kesehatan Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Wira Husada
  • Sugiman Program Studi Kesehatan Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Wira Husada
  • Sunaryo Program Studi Kesehatan Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Wira Husada
Keywords: Gaya Kepemimpinan, Motivasi Kerja, Puskesmas

Abstract

Latar belakang: Gaya kepemimpinan adalah suatu proses untuk menggerakkan orang lain dengan memimpin, membimbing dan mempengaruhi orang lain untuk melakukan sesuatu agar mencapai hasil yang diharapkan. Motivasi kerja adalah suatu faktor yang mendorong seseorang untuk melakukan suatu aktivitas tertentu, karena itu motivasi dapat diartikan sebagai faktor pendorong perilaku seseorang. Kepala Puskesmas Gamping I Sleman dalam kepemimpinannya menunjukkan sikap yang baik terhadap pegawainya. Kepala puskesmas juga melakukan komunikasi yang baik dengan pegawainya dan selalu melibatkan partisipasi pegawai dalam pengambilan keputusan.

Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan gaya kepemimpinan dengan motivasi kerja pegawai di Puskesmas Gamping I Sleman Yogyakarta.

Metode: Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Gamping I Sleman. Jenis penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel diambil dengan metode total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 52 responden. Analisis data menggunakan uji spearman rank correlations.

Hasil: Hasil penelitian menemukan Gaya kepemimpinan Kepala Puskesmas Gamping I Sleman berada pada kategori baik sebesar 93,8%. Motivasi kerja pegawai di Puskesmas Gamping I Sleman berada pada kategori baik sebesar 97,9%. Hasil analisis bivariat menggunakan uji Spearman rank correlations menunjukkan bahwa ada hubungan yang kuat antara gaya kepemimpinan dengan motivasi kerja pegawai di Puskesmas Gamping I Sleman dengan nilai Sig.(2-tailed) yang diperoleh sebesar 0,000 dan nilai koefisien korelasi yaitu 0,696.

Kesimpulan: Ada hubungan antara gaya kepemimpinan dengan motivasi kerja pegawai di Puskesmas Gamping I Sleman Yogyakarta.

References

Rohaeni H. Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dalam Sebuah Organisasi [Internet]. Vol. 9, Cakrawala - Jurnal Humaniora. 2009. p. 50–8. Available from: http://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/cakrawala/article/view/3576/2274

Kumayas M, Pungus M, Pongoh L. Hubungan Peranan Kepemimpinan dengan Motivasi Kerja Pegawai Puskesmas Tandengan Kecamatan Eris. J Kesehat Masy UNIMA. 2020;1(4):9–16.

Intan Rahmayuni Syafitri, Sufyarma Marsidin S. Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Motivasi Kerja Karyawan. J Pendidik dan Konseling. 2022;4:1349–58.

Mendrofa SS, Waoma S, Fau FJ. Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Motivasi Kerja Pegawai Di Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Nias Selatan. J Ilm Mahasiwa Nias Selatan. 2021;4(2):128–34.

Thernando Maulana. Analisa Perilaku Kerja Karyawan Di De Boliva Surabaya Town Square. J Hosp dan Manaj Jasa. 2018;2(1):563–77.

Prasetiya CH. Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Perawat Di RSUD Sunan Kalijaga Demak. J Keperawatan. 2016;4(2):15–21.

Fahlevi MS MR, Kusmiyanti. Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai Di Lapas Kelas 1 Medan. Nusant J Ilmu Pengetah Sos. 2020;7(2):408–20.

Afdal M, Kasran M. Pengaruh gaya kepemimpinan dan pengawasan terhadap kinerja karyawan. Jesya. 2023;6(1):436–46.

Damanik BE. PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR BADAN KELUARGA BERENCANA KABUPATEN SIMALUNGUN. 2017;7(2):62–72.

Rusmitasari H, Mudayana AA. Kepemimpinan dan Motivasi Kerja Tenaga Kesehatan di Puskesmas Kota Yogyakarta. J Kesehat Masy Indones. 2020;15(1):47.

Mohd.Kurniawan. PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PERCETAKAN DIMAS KOTA PALEMBANG Mohd.Kurniawan DP 1. J Ilm Manaj Bisnis Dan Terap. 2018;(1):33–48.

Gunawan A, Sucipto I, Suryadi. Pengaruh Motivasi Kerja dan Kompensasi Terhadap Kinerja Pada Kantor Desa Pasirsari Kecamatan Cikarang Selatan Kabupaten Bekasi. J IKRA-ITH Ekon. 2020;3(1):1–12.

Bonaparte do Rêgo E, Supartha WG, Kerti Yasa NN. Pengaruh Kepemimpinan Terhadap Motivasi dan Kinerja Karyawan pada Direktorat Jendral Administrasi dan Keuangan, Kementerian Estatal Timor Leste. E-Jurnal Ekon dan Bisnis Univ Udayana. 2017;11:3731.

Ma’ruf, Chair U. Pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan pada pt. nirha jaya tehnik makassar. J Brand [Internet]. 2020;2(1):99–108. Available from: https://ejournals.umma.ac.id/index.php/brand

Masoara PII, Kareba L. Hubungan Peranan Kepemimpinan Dengan Motivasi Kerja Petugas Kesehatan Di Puskesmass Inggani Kota Palu. J Ilm Kesmas IJ (Indonesia. 2022;22(1):63–9.

Published
2023-08-03
How to Cite
Siska Carolina, Sugiman, & Sunaryo. (2023). Gaya Kepemimpinan dan Motivasi Kerja Pegawai dalam Pelayanan kepada Masyarakat di Puskesmas Gamping I Sleman Yogyakarta: Leadership Style and Work Motivation of Employees in Community Services at the Gamping I Health Center in Sleman Yogyakarta. Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI), 6(8), 1608-1615. https://doi.org/10.56338/mppki.v6i8.3471