Edukasi Gizi Menggunakan Media Video Animasi dan Poster terhadap Peningkatan Pengetahuan Gizi Seimbang pada Remaja

Nutrition Education Using Animated Video Media and Posters to Increase Knowledge of Balance Nutrition in Teenagers

  • Jesi Nurfitriani Program Studi S1 Gizi, Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Ratih Kurniasari Program Studi S1 Gizi, Universitas Singaperbangsa Karawang
Keywords: Gizi Seimbang, Pengetahuan Gizi, Poster, Video Animasi

Abstract

Latar belakang: Pengetahuan gizi merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi status gizi remaja. Salah satu upaya untuk meningkatkan pengetahuan remaja terkait gizi seimbang adalah dengan memberikan edukasi menggunakan metode dan media yang tepat.

Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh edukasi gizi menggunakan media video animasi dan poster.

Metode: Metode yang digunakan yaitu quasi eksperimental dengan menggunakan rancangan pre-post test design dengan besar sampel 40 siswa SMA/Sederajat di Kota Purwakarta yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan secara online menggunakan kuisioner. Uji statistik yang digunakan adalah paired sampel t-test.

Hasil: Pemberian edukasi gizi dengan mdia video animasi dan poster mengalami peningkatan pengetahuan (p=0,000) tentang gizi seimbang setelah diberikan intervensi. Rata-rata nilai pengetahuan gizi sebelum pemberian edukasi dengan media video animasi adalah 54,80 meningkat menjadi 86,80. Sedangkan rata-rata nilai pengetahuan sebelum pemberian dengan media poster adalah 45,20 dan meningkat menjadi 91,80.

Kesimpulan: Terdapat pengaruh edukasi gizi menggunakan media video animasi dan poster terhadap peningkatan pengetahuan remaja tentang gizi seimbang.

References

Chatoor, Irene. 2009. Diagnosis and Treatment of feeding disorder, in infant, toddlers, and young children. Washington DC:Zero to three.

Kementrian Kesehatan RI. 2018. Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas). Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan RI.

Notoatmodjo. 2014. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Nuryanto, AP,. Puruhita, N,. Muis, FH. (2014). Pengaruh Pendidikan Gizi terhadap Pengetahuan dan Sikap tentang Gizi Seimbang Anak Sekolah Dasar. Jurnal Gizi Indonesia 3(1), 32-36.

Fatmawati, A,. Wahidahwati. 2017. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Financial Distress. Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi.

Amelia, Friska. 2008. Konsumsi Pangan, Pengetahuan Gizi, Aktivitas Fisik dan Status Gizi pada Remaja di Kota Sungai Penuh Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi. Skripsi. Institut Pertanian Bogor.

Wawan, A. 2010. Teori dan Pengukuran Pengetahuan, Sikap dan Perilaku Manusia. Yogyakarta: Nuha Medika.

Tuzzaroh, F. 2015. Pengaruh Penyuluhan Gizi Seimbang dengan Media Video, Poster, dan Permainan Kwartet Gizi terhadap Pengetahuan Gizi dan Status Gizi Siswa di Sekolah Dasar Negeri Karangasem III Kota Surakarta. Skripsi. Univeristas Muhammadiyah Surakarta.

Indraswari, SH. 2019. Pengaruh Pendidikan Gizi dengan Poster dan Kartu Gizi terhadap Peningkatan Pengetahuan dan Sikap Anak Tentang Gizi Seimbang di SDN Ploso 1-172 Surabaya. 14(2), 210-220.

Almatsier, S. 2011. Prinsip Dasar Ilmu Gizi. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Syakir, S. 2018. Pengaruh Intervensi Penyuluhan Gizi dengan Media Animasi terhadap Perubahan Pengetahuan dan Sikap tentang Anemia pada Remaja Putri. Jurnal ARGIPA.

Hesditiana, AI. 2014. Manfaat Edukasi Gizi dengan Media Kartun terhadap Pengetahuan tentang Pedoman Umum Gizi Seimbang (PUGS) pada Siswa SD Muhammadiyah 16 Surakarta. Karya Tulis Ilmiah. Universitas Muhammadiyah Surakarta

Indah, J,. Junaidi. 2021. Efektivitas Penggunaan Poster dan Video dalam Meningkatkan Pengetahuan dan Sikap tentang Buah dan Sayur pada Siswa Dayah Terpadu Inshafuddin. Jurnal SAGO Gizi dan Kesehatan 2(2).

Published
2023-03-03
How to Cite
Nurfitriani, J., & Kurniasari, R. (2023). Edukasi Gizi Menggunakan Media Video Animasi dan Poster terhadap Peningkatan Pengetahuan Gizi Seimbang pada Remaja : Nutrition Education Using Animated Video Media and Posters to Increase Knowledge of Balance Nutrition in Teenagers. Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI), 6(3), 503-506. https://doi.org/10.56338/mppki.v6i3.2929