Efektivitas Endorphin Massage dan Senam Dismenore dalam Menurunkan Dismenore Primer

  • Aidha Rachmawati Prodi Kebidanan Fakultas Kesehatan Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Rizka Esty Safriana Prodi Kebidanan Fakultas Kesehatan Universitas Muhammadiyah Gresik
Keywords: dysmenorrhea, endorphin massage, gymnastic dysmenorrhea

Abstract

Nyeri haid atau dismenore adalah kram yang terjadi saat menstruasi dan merupakan salah satu masalah ginekologi pada wanita dari segala umur dan ras. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengurangi dismenore adalah dengan melakukan endorphine massage dan senam dismenore. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas endorphine massage dan senam dismenore dalam menurunkan intensitas nyeri dismenore pada siswi kelas VIII SMPN 20 Gresik. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan rancangan quasi eksperimental pre test post test with two group design. Pengambilan sampel dengan tehnik purposive sampling sebanyak 30 orang yang dibagi dalam 2 kelompok intervensi. Hasil penelitian didapatkan jika nyeri dismenore sebelum dilakukan intervensi rata-rata pada kategori sedang kemudian setelah dilakukan intervensi menjadi kategori ringan. Hasil uji statistik setelah diberikan intervensi endorphin massage dan senam dismenore didapatkan nilai signifikansi 0,000 (p<0,05) artinya baik endorphin massage maupun senam dismenore sama-sama efektif menurunkan nyeri dismenore. Kesimpulan dari penelitian ini adalah endorphine massage dan senam dismenore dapat dijadikan alternative solusi dalam mengatasi nyeri menstruasi.

References

Silviani YE, Karaman B, Septiana P. Pengaruh Teknik Relaksasi Nafas Terhadap Dismenorea. Hasanuddin J Midwifery. 2019;1(1):30.

Elvira M, Tulkhair A. Pengaruh Pijat Endorphine Terhadap Skala Nyeri Pada Siswi Sma Yang Mengalami Disminore. J Iptek Terap. 2018;2:155–66.

Kumalasari MLF. Efektivitas Senam Dismenore Sebagai Terapi Alternatif Menurunkan Tingkat Nyeri Haid Tinjauan Sistematis Penelitian Tahun 2011-2016 The Effectiviness of Dysmenorrhea Gymnastics as an Alternative Therapy in Reducing Menstrual Pain A Systematic Research Revi. J Heal Scence Prev. 2017;1(1):10–4.

Putri SA, Yunus M, Fanani E. Hubungan Antara Nyeri Haid (Dismenore) Terhadap Aktivitas Belajar Pada Siswi Kelas Xi Sma Negeri 52 Jakarta. Prev Indones J Public Heal. 2017;2(2):85.

Yurike Septianingrum 1 NMH. Pengaruh Endorphin Massage Terhadap Nyeri Haid Mahasiswi Tingkat Akhir S1 Keperawatan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya. J Keperawatan Muhammadiyah. 2019;4(2):187–92.

Pangastuti AK, Asnindari LN. Pengaruh Massage Terhadap Nyeri Haid Pada Remaja Di Pondok Pesantren Putri Al Munawwir Komplek Nurussalam Krapyak Yogyakarta. 2015;

Nuraeni. Terhadap Penurunan Nyeri Pada Remaja Putri Smk 1 Tapango Kecamatan Tapango Kabupaten. J Ilm Bidan. 2017;11(1).

Sarifah T, Nuraeni A, Supriyono M. Efektivitas Senam Dismenore Terhadap Penurunan Nyeri Haid Pada Siswi Kelas X Dan Xi Sman 14 Semarang. J Ilmu Keperawatan dan Kebidanan [Internet]. 2015;1–8. Available from: http://ejournal.stikestelogorejo.ac.id/index.php/ilmukeperawatan/article/view/458/457

Vol JOM. JOM Vol. 2 No. 2, Oktober 2015. 2015;2(2).

Cara Menghilangkan Nyeri Haid Tanpa Obat [Internet]. [cited 2020 Jun 24]. Available from: https://www.halodoc.com/cara-menghilangkan-nyeri-haid-tanpa-obat

Published
2020-09-05
How to Cite
Rachmawati, A., & Safriana, R. E. (2020). Efektivitas Endorphin Massage dan Senam Dismenore dalam Menurunkan Dismenore Primer. Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI), 3(3), 192-196. https://doi.org/10.56338/mppki.v3i3.1116