Efektivitas Konsentrasi Propolis terhadap Daya Hambat Bakteri Streptoccous Pyogenes

Effectiveness of Propolis Concentration on the Inhibitory Power of Streptoccous Pyogenes Bacteria

  • Jordhy Akbar Raja Krisnanda Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
  • Emillia Devi Dwi Rianti Bagian Biomedik Fakultas Kedokteran, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
  • Agung Budi Setiawan Bagian Kesehatan Jiwa, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
Keywords: Propolis, Streptococcus Pyogenes, Daya hambat

Abstract

Streptococcus pyogenes merupakan bakteri gram negatif. Streptococcus pyogenes adalah bakteri patogen saluran pernapasan bagian atas yang dapatĀ  menyebabkan berbagai macam penyakit, danĀ  penyebab paling umum dari faringitis. Propolis adalah lem lebah, bahan resin lengket yang dilepaskan dari berbagai sumber tanaman seperti eksudat kuncup, bunga, dan daun yang dimodifikasi oleh sekresi lebah. Kandungan flavonoid dalam propolis memiliki sifat antibakteri. Penelitian menggunakan konsentrasi propolis 15%, 35%, 55%, 65%, dan 80% dengan metode difusi. Penelitian bertujuan menguji efektivitas konsentrasi propolis sebagai daya hambat bakteri Streptococcus pyogenes. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen kuantitatif dengan pendekatan post test only control group design. Analisis data yang digunakan adalah uji analysis of varians (Anova) satu arah. Hasil propolis dengan konsentrasi 35% dan 80% efektif terhadap daya hambat bakteri Streptococcus pyogenes. Hasil pengujian propolis dengan konsentrasi 15%, 35%, 55%, 65% dan 80% memiliki daya hambat yang berbeda-beda. Perbedaan dalam centimeter antara P1 dengan P2, P3, P4, dan P5 adalah 0,955, 1,225, 1,165, 1,08, dan 1,39. Amoxicillin memiliki rata-rata zona hambat sebesar 0 cm, menandakan zona hambat amoxicillin tidak ada daripada propolis. Kesimpulan hasil pengujian membuktikan adanya pengaruh efektivitas konsentrasi propolis terhadap daya hambat bakteri Streptococcus pyogenes.

References

Arga permana, Muhammad Arief. 2014. Uji Antibakteri Fraksi Etil Asetat Daun Sirsak (Annona Muricata Linn) Terhadap Streptococcus Pyogenes Secara In Vitro. Fakultas Kedokteran, Universitas Islam Bandung.

Braakhuis, Andrea. 2019. Evidence on the Health Benefits of Supplemental Propolis Nutrients 2019, 11, 2705.

Erywiyatno, Leanidha. 2012. Pengaruh Madu Terhadap Pertumbuhan Bakteri Streptococ- cus Pyogenes. Analis Kesehatan Sains Volume 01 No 01. 2012 ISSN 2302-3635.

Hasanah, Khoirotunnisa Uswatun. 2012. Uji Daya Antifungi Propolis Terhadap Candida Albicans dan Pityrosporum Ovale. Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Kanwal S, Vaitla P. 2022. Streptococcus Pyogenes. In: StatPearls. StatPearls Publishing, Treasure Island (FL); 2022. PMID: 32119415.

Manik, Feronica. Hertiani, Triana. Anshory, Hadi. 2014. Analisis Korelasi Antara Kadar Flavonoid dengan Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol dan Fraksi Fraksi Daun Kersen (Muntingia calabura L.) Terhadap Staphylococcus Aureus. KHAZANAH, Vol. 6 No.2 Januari 2014.

Milah, Nihayatul. 2017. Pengaruh konsentrasi antibakteri propolis terhadap pertumbuhan bakteri streptococcus pyogenes secara in vitro. Skripsi. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Semarang.

N Milah., S H Bintri., D Mustikaningtyas. 2016. Pengaruh Konsentrasi Antibakteri Propolis terhadap Pertumbuhan Bakteri Streptococcus pyogenes secara In Vitro. Life Science. Vol. 5. No. 2.

Nofembri, Mitra. 2017. Efek Propolis dan Jeruk Nipis terhadap Pertumbuhan Bakteri Staphylococcus Aureus dan Streptococcus Pyogenes secara In Vitro, Jurnal Kesehatan Andalas. 2017; 6(3).

Przyby?ek, I.; Karpi?ski, 2019. T.M. Antibacterial Properties Propolis. Molecules 2019, 24, 2047.

Purba O, Indriyanto. Bintoro, A. 2014. Perkecambahan benih aren (arenga pinnata) setelah diskarifikasi dengan giberelin pada berbagai konsentrasi. Jurusan Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Lampung, Lampung.

Tambekar DH & Dahikar SB. 2010. Exploring antibacterial potential of some ayurvedic preparations to control. J Chem Pharmaceut Res 2(5): 494-501.

Tasha L. Sturm. 2009. Kirby-Bauer disk diffusion susceptibility test. Visual Resources. American Society for Microbiology, Washington, DC. 29 September 2014.

Zeniusa, Popi. Ramadhian, Ricky. Nasution, Hamidi. Nisa, Karima. 2019. Uji Daya Hambat Ekstrak Etanol Teh Hijau Terhadap Escherichia coli Secara In Vitro. Jurnal Fakultas Kedokteran Universitas Lampung Vol 8 No 2 Desember 2019.

Published
2023-12-14
Section
Original Articles