EFEKTIFITAS PEMBERIAN UMPAN BALIK TUGAS TERSTRUKTUR TERHADAP HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA SMP NEGERI 5 BUKAL KABUPATEN BUOL

  • Sartika Abdullah Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Ahmad Syahid Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Surni Kadir Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Palu

Abstract

Skripsi ini membahas tentang efektifitas pemberian umpan balik tugas terstruktur terhadap hasil belajar Pendidikan Agama Islam Siswa SMP Negeri 5 Bukal Kabupaten Buol. Dengan bentuk permasalahannya yaitu (1) Bagaimana efektifitas pemberian umpan balik tugas terstruktur terhadap hasil belajar PAI di SMP Negeri 5 Bukal (2) Bagaimana implikasi pemberian umpan balik terstruktur terhadap hasil belajar PAI di SMP Negeri 5 Bukal.

Tujuan penelitian skripsi ini adalah: (1) untuk mengetahui efektifitas pemberian umpan balik tugas terstruktur terhadap hasil belajar PAI di SMP Negeri 5 Bukal dan (2) untuk mengetahui implikasi pemberian umpan balik terstruktur terhadap hasil belajar PAI di SMP Negeri 5 Bukal.

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian skripsi ini adalah metode penelitian deskriptif Kualitatif, Yang terdiri dari: Pendekatan dan Jenis Penelitian Kehadiran Peneliti, Lokasi Penelitian, Sumber Data, Prosedur Pengumpulan Data, Analisis Data, Pengecekan Keabsahan Temuan dan Tahap – tahap penelitian.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Efektifitas pemberian umpan balik tugas terstruktur terhadap hasil belajar PAI di SMP Negeri 5 Bukal  dilakukan agar setiap siswa memperoleh hasil belajar yang yang baik. Disamping itu, agar: Guru dapat mengetahui kemampuan belajar siswa, Medidik siswa agar rajin mengerjakan tugas terstruktur, Memberikan motivasi kepada siswa agar rajin mengulangi pelajaran, Membangun kepercayaan diri siswa, dan Guru menerapkan pemberian umpan balik pada siswa minimal satu uraian pada setiap mata pelajaran. (2) Implikasi pemberian umpan balik terstruktur terhadap hasil belajar PAI di SMP Negeri 5 Bukal adalah; Dapat mengetahui kemampuan belajar awal siswa, Dapat mengetahui dan mengukur kemampuan belajar siswa, Dapat mengetahui kemampuan mengajar guru, Dapat mengetahui hasil belajar siswa, Dapat menerapkan metode brelajar kedepannya. Untuk mengetahui dan mengukur kemampuan belajar siswa, perlu dilakukan evaluasi dengan cara, memberikan beberapa pertanyaan kepada siswa mengenai materi yang diajarkan pada saat itu maupun yang sebelumnya.

Kata Kunci        :  Efektifitas, Umpan Balik, Hasil Belajar.

References

Agama, Departemen, 2011. Alqur’an dan Terjemahan, Bandung: CV. Karya Utama Surabaya.

Lubis, Effi Aswita, 2015. Metode Penelitian Pendidikan, Medan: Perdana Publishing.

Suherman, Erman, dkk, 2016. Strategi Pembelajaran Kontemporer, (Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung.

Lexy J. moleong, 2017. Metode Penelitian Kualitatif. (PT. Remaja Rosdakarya, Bandung.

Masdul MR. Komunikasi pembelajaran. IQRA J Ilmu Kependidikan Dan Keislam. 2018;13(2):1–9.

Margaret E. Bell Gerdler, 2019.Belajar Dan Membelajarkan, Seri Pustaka. Teknologi Pendidikan No. 11, Jakarta: Rajawali Pers.

Masganti, 2016. Metodologi Penelitan Pendidikan Islam, Medan: Perdana Mulya. Sarana.

Miftahul Huda, 2017. Model-model Pengajaran dan Pembelajaran, Yogyakarta: Pustaka,

Nana Syaodih Sukmadinata, Landasan Psikologi Proses Pendidikan. (PT Remaja Rosdakarya, Bandung. 2017), h. 179.

Ramayulis, 2016 . Ilmu Pendidikan Islam, Kalam Mulia: Jakarta.

Slameto, 2016. Belajar Dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya, Jakarta: PT

RinekaCipta.

Suharsimi Arikunto, 2016. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan, Jakarta: Bumi

Aksara.

Suharso dkk, 2017. Kamus Besar Bahasa Indonesia, Semarang: Widya Karya.

.20. Tugasterstruktur: Strategi efektif menumbuhkan kreatifitas peserta didik belajar matematika, Makalah Seminar Nasional UNNES, Semarang: Perpustakaan UNNES.

Djamarah, Syaiful Bahri dan Zain, Aswan, 2016. Strategi Belajar Mengajar, Jakarta: PT Rineka Cipta.

Trianto, 2016. Mendesain Model Pembelajaran Inocatif-Proresif, Cet. II, Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Published
2019-09-15
Section
Fakultas Agama Islam