FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI PADA PERAWAT DI RSUD MOKOPIDO KABUPATEN TOLITOLI

  • Sitti Mariana Bagian KL-KK, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Miswan Miswan Bagian KL-KK, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Mohammad Andri Bagian AKK, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Abstract

Alat Pelindung Diri (APD) adalah merupakan alat atau perlengkapan yang berfungsi sebagai “penyekat atau pembatas†antara petugas dan penderita. Perawat diwajibkan untuk menggunakan Alat Pelindung Diri untuk menghindari resiko keselamatan dan kesehatan kerja di rumah sakit dalam memberikan asuhan keperawatan. Ada beberapa faktor yang berhubungan dengan kepatuhan perawat untuk menggunakan APD. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan penggunaan alat pelindung diri di RSUD Mokopido Kabupaten Tolitoli. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah 238 perawat yang bekerja di RSUD Mokopido Kabupaten Tolitoli. Tehnik pengambilan sampel menggunakan tehnik proporsi sampling dengan jumlah sampel 70. Instrumen penelitian initerdiri dari kuesioner identitas, pengetahuan, sikap dan tindakan. Berdasarkan hasil penelitian menggunakan chi-square dengan tingkat kemaknaan (p value< 0,05) menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara pengetahuan dengan penggunaan APD pada perawat dengan nilai Ï (0,099), tidak ada hubungan antara sikap dengan penggunaan APD pada perawat untuk menggunakan APD dengan nilai Ï (0,616), ada hubungan antara tindakan dengan penggunaan APD pada perawat untuk menggunakan APD dengan nilai Ï (0,000). Dengan demikian diperlukan kesadaran diri dari masing-masing perawat untuk patuh dalam menggunakan APD untuk mencegah ha-hal yang dapat membahayakan dirinya.

Author Biographies

Sitti Mariana, Bagian KL-KK, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu
Mahasiswa
Miswan Miswan, Bagian KL-KK, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu
Dosen
Mohammad Andri, Bagian AKK, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu
Dosen

References

Anwar. 2011. Pemakaian APD dari 4 laboratorium yang ada di RSUPN Cipto Mangunkusumo. RSUPN Cipto Mangunkusumo

Chairin Noor, A., Andri, M., Yani, A., & Sudirman, S. 2017. Legal Aspects Occupational Safety and Health of the Work Force in the Bussiness Of Dinamis Abadi City Of Palu. PROMOTIF: Jurnal Kesehatan Masyarakat, 7 (2), 131-135.

Chrysmadani. 2011. Analisis faktor yang berhubungan dengan kepatuhan perawat dalam penggunaan alat pelindung diri dasar (handscoon dan masker) di Rumah Sakit Graha Husada Gresik. Skripsi Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Gresik. Gresik

Claudya. 2016. Hubungan Antara Pengetahuan Dan Sikap Dengan Tindakan Penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) Pada Petugas Instalasi Gawat Darurat (IGD) Di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Kotamobagu.

Mulyanti, Dedek. 2011. Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Perawat Terhadap Penggunaan Alat Pelindung Diri.

Putra. 2012. Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap dengan Perilaku Penggunaan Alat Pelindung Diri. Mahasiswa Profesi Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia.

RSUD Mokopido Tolitoli, 2017. “Jumlah Keseluruhan Perawat Di RSUD Mokopido†Tolitoli

Zubaidah, Tien. dkk. 2015. Pemakaian Alat Pelindung Diri Pada Tenaga Perawat Dan Bidan Di Rumah Sakit Pelita Insani. Jurusan Kesehatan Lingkungan Poltekkes Kemenkes Banjarmasin Jl.H.M.Cokrokusumo No.1A Kota Banjarbaru.

Published
2018-10-15
Section
Fakultas Kesehatan Masyarakat

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>