Analisis Zat Gizi Makro dan Uji Organoleptik Es Krim Berbasis Limbah Kulit Pisang Raja (Musa Paradisiaca Var Raja)

Macro Nutrient Analysis and Organoleptic Test Waste-Based Ice Cream Banana King Skin (Musa Paradisiaca Var King)

  • Sugeng Harianto Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Abdul Hakim Laenggeng Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Eka Prasetia Hati Baculu Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu
Keywords: Kulit pisang raja, es krim, analisis zat gizi

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk menganalisis kandungan zat gizi makro serta uji organoleptik es krim berbasis limbah kulit pisang raja (Musa paradisiaca Var Raja). Jenis penelitian ini adalah eksperimental laboratorium dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang didasarkan pada analisis zat gizi makro es krim berbasis limbah kulit pisang raja dengan 3 perlakuan dengan penambahan kulit pisang raja sebanyak 0 % (A0), 16 % (A1) dan 20 % (A2). Uji daya terima es krim berbasis limbah kulit pisang raja menggunakan uji organoleptik berupa uji hedonik. Hasil penelitian uji laboratorium, kandungan gizi makro tiap 100 gram es krim berbasis limbah kulit pisang raja memiliki kandungan karbohidrat 41,864 gr (A0), 50,201 gr (A1), dan 55,887 gr (A2), Protein 1,915 gr (A0), 2,063 gr (A1), dan 3,569 gr (A2), Lemak 1,877 gr (A0), 2,512 gr (A1), dan 3,352 gr (A2). Uji organoleptik yang paling disukai adalah sampel A0. Kesimpulan penelitian ini kandungan gizi makro es krim berbasis limbah kulit pisang raja pada sampel A2 memiliki kandungan gizi lebih tinggi. Disarankan agar dapat mengolah limbah kulit pisang raja menjadi olahan pangan fungsional yang bernilai gizi tinggi.

References

Agustina, I., 2019, Pengaruh Penambahan Kulit Pisang Raja (Musa Paradisiaca Var. Raja) Terhadap Kadar Kalsium, Kadar Serat, dan Daya Terima Brownies Kukus, Skripsi Tidak Diterbitkan, Jember, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember.

Nurcahyo, Fazri., 2017, Alasan Kenapa Es Krim Banyak Disukai (online), Kompasiana, diakses 20 November 2019.

Sarofa, U, & Dewi Wulandari, L. P., 2019, Karakteristik Marshmallow dari Kulit Pisang Raja (Musa Textilia): Kajian Konsentrasi Gelatin dan Putih Telur. Jurnal Teknologi Pangan, 13(1), 20-27.

Wulansari, A., Sari, L., & Ermayanti, T, M., 2019, Konsentrasi In Vitro Pisang Kepok dengan Perlakuan Ancymidol. In Prosiding Seminar Nasional Agroteknologi, Vol. 1, pp, 15-24.
Published
2020-08-15
Section
Artikel Penelitian