Efektivitas Pelayanan Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA) di Balai RW 06 Kelurahan Sumber Rejo Kota Surabaya

Effectiveness of Family Learning Center (PUSPAGA) Services at RW 06 Hall, Sumber Rejo Village, Surabaya City

  • Adelia Faradina Damayanti Prodi Administrasi Publik, Universitas Hang Tuah
Keywords: Kekerasan Anak, Efektivitas, PUSPAGA

Abstract

Kekerasan terhadap perempuan dan anak menjadi isu strategis yang mendapat perhatian baik di tingkat nasional maupun internasional. Meskipun Kota Surabaya telah meraih penghargaan sebagai Kota Layak Anak, kasus kekerasan anak masih tinggi. Pemerintah Kota Surabaya mengimplementasikan Program Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA) di Balai RW untuk mencegah dan menangani kasus kekerasan serta meningkatkan ketahanan keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan efektivitas PUSPAGA di Balai RW 06 Kelurahan Sumber Rejo, mengevaluasi faktor pendukung dan penghambat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode deskriptif dengan pengambilan data observasi dan studi dokumentasi. Teori yang digunakan adalah teori efektivitas dari S.P Siagian dengan indikator 1) kejelasan tujuan yang hendak dicapai, 2) kejelasan strategi untuk pencapaian tujuan, 3) proses analisis dan perumusan kebijakan yang tepat, 4) perencanaan yang matang, 5) penyusunan program yang tepat, 6) tersedianya sarana prasarana kerja, 7) pelaksanaan yang efektif dan efisien, dan 8) sistem pengawasan dan pengendalian yang bersifat mendidik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, meskipun terdapat kejelasan tujuan dan strategi, masih terdapat kendala seperti rendahnya partisipasi dan kesadaran masyarakat, serta keterlambatan dalam merespon pengaduan. Diharapkan adanya sinergi antara pemerintah, fasilitator, dan masyarakat untuk meningkatkan efektivitas PUSPAGA dalam mencapai tujuan perlindungan anak, ketahanan keluarga, dan kualitas kehidupan keluarga yang lebih baik.

References

Boreel, M. S. (2022). Implementasi Program PUSPAGA (Pusat Pembelajaran Keluarga) Dalam Upaya Pencegahan Kekerasan Pada Anak di Kota Sukabumi. Jurnal Inovasi Penelitian, 3(2), 5377–5388.

DP3APPKB Kota Surabaya. (2022). Pemkot Surabaya Raih Penghargaan Kota Layak Anak Kategori Utama Lima Kali Berturut-Turut. https://dp3appkb.surabaya.go.id/pemkotsurabaya-raih-penghargaan-kota-layak-anak-kategori-utama-lima-kali-berturut-turut/

DP3APPKB Kota Surabaya. (2023). Surabaya Kota Layak Anak, Pelayanan PUSPAGA Sampai di Balai RW. https://dp3appkb.surabaya.go.id/surabaya-kota-layak-anak-pelayanan-puspaga-sampai-di-balai-rw/

Erdianti, R. N. (2020). Hukum Perlindugan Anak di Indonesia. UMM Press. https://books.google.co.id/books?hl=en&lr=&id=PtgDEAAAQBAJ&oi=fnd&pg=PA63&dq=Erdianti,+R.+N.+(2020).+Hukum+Perlindungan+Anak+Di+Indonesia+(Vol.+1).+UMMPress.&ots=FSHP37Ag67&sig=CE5qGHwEyp-YNDGS6Np7oChyhiw&redir_esc=y#v=onepage&q&f=false

Fazirah, E. N., Sunariyanto, & Abidin, A. Z. (2022). Efektivitas Pelayanan Publik Di Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA) (Studi Kasus di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anaka Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana Kota). Jurnal Respon Publik, 16(8.5.2017), 93–104. https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/autism-spectrum-disorders

Khakhimah, N., & Sutrisno, E. (2023). Implementasi Kebijakan Pusat Pembelajaran Keluarga ( PUSPAGA ) Al Inayah Kabupaten Tangerang ( Studi Kasus ) Anak adalah anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa sebagai generasi penerus bangsa Data yang terhimpun dalam Simponi ( Sistem Informasi On line Perlind. 5(1), 51–72.

Pemerintah Daerah Kota Surabaya. (2022). Keputusan Walikota Surabaya.

Pemerintah Kota Surabaya. (2018). PUSPAGA SEBAGAI RUANG PENCEGAHAN DINI SEPUTAR MASALAH KELUARGA. https://surabaya.go.id/id/berita/46097/puspaga-sebagai-ruang-pencegahan

PERMEN PPPA. (2011). Peraturan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Nomor 11 Tahun 2011 tentang Kebijakan Pengembangan Kabupaten/Kota Layak Anak.

Roza, D., & Arliman, L. (2018). Peran Pemerintah Daerah Untuk Mewujudkan Kota Layak Anak Di Indonesia. Jurnal Hukum Ius Quia Iustum, 25(1), 198–215. https://doi.org/10.20885/iustum.vol25.iss1.art10

Saputri, F. A., & Erowati, D. (2020). Strategi Pengembangan Kabupaten/Kota Layak Anak Di Kabupaten Kebumen Tahun 2019. Journal of Politic and Government, 7(2). https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/jpgs/article/viewFile/27314/23856

SIMFONI PPA. (2023). Jumlah Kasus Kekerasan Anak di Indonesia. https://kekerasan.kemenpppa.go.id/ringkasan

Syahputri, F. B. (2022). Peran Puspaga Dalam Pencegahan Kekerasan Pada Anak. JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga Dan Pendidikan), 9(02), 177–187. https://doi.org/10.21009/jkkp.092.05

Widyawati, I., & Adi, A. S. (2020). Strategi Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Dan Keluarga Berencana Dalam Mengembangkan Kabupaten Layak Anak Di Bojonegoro Tahun 2021. Journal of Civics and Moral Studies, 5(2), 33–50. https://journal.unesa.ac.id/index.php/jcms/article/view/16951

Published
2024-02-23
Section
Artikel Penelitian