STUDI SISTEM PEMUNGUTAN ROTAN ALAM DI DESA TARIPA KECAMATAN SINDUE KABUPATEN DONGGALA

  • Iqramullah Iqramullah Bagian Jurusan Kehutan, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Sitti Aminah Bagian Sosial Ekonomi, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Anwar Anwar Bagian Sosial Forestry, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Palu
  • Rafiudin Rafiudin Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Palu

Abstract

Rotan termasuk salah satu tumbuhan hutan yang sangat penting karena dapat menghasilkan devisa negara, merupakan sumber mata pencaharian penduduk dan pengusahaannya menyerap tenaga kerja banyak. Salah satu penghasil rotan di Sulawesi Tengah adalah Desa Taripa Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala. Masyarakat Desa Taripa  memanfaatkan rotan sebagai mata pencaharian sampingan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sistem pemungutan rotan alam di Desa Taripa Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala. Metode pengumpulan data dilaksanakan dengan cara pengamatan lapangan/observasi, wawancara, studi literatur dan analisis data secara deskriptif  kualitatif, analisis data yang digunakan adalah  1) Data Reduction (Reduksi data), 2) Data Display (Penyajian data) 3) Collection Drawing atau verification (simpualn atau verifikasi) Penelitian ini telah dilaksanakan selama (3) tiga bulan, dari bulan April sampai dengan bulan Juni 2018. Adapun tempat Penelitian dilaksanakan diwilayah KPHP Dolago Tanggunung Desa Taripa Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, Proses pemungutan rotan yang dilakukan oleh masyarakat Desa Taripa Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala yaitu perencanaan pemungutan (waktu pemungutan, persiapan peralatan, persiapan perbekalan), proses pemungutan (pembersihan lokasi pemungutan, membersihkan bagian pangkal batang rotan, menebang atau memotong pangkal batang rotan, menarik batang rotan, pembersihan pelepah duri rotan, pelurusan, pengikatan, pengangkutan, perendaman di TPn, dan pemasaran).

Author Biographies

Iqramullah Iqramullah, Bagian Jurusan Kehutan, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Palu
Mahasiswa
Sitti Aminah, Bagian Sosial Ekonomi, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Palu
Dosen
Anwar Anwar, Bagian Sosial Forestry, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Palu
Dosen
Rafiudin Rafiudin, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Palu
Dosen

References

Aminah, S. 2014. Optimasi Pendaptan Nilai Sisa Usaha Pengelolaan Industri Rotan Cv. Kencana Sakti Rattan Di Kota Palu. Jurnal Ilmiah Vol. 1. No 1 Juni 2014

AMKRI. 2010. Indonesia Produsen Rotan Terbesar Dunia. Laman Web : viva.co.id /2011/11/9. Di Akses Pada Tanggal 12 Juni 2018.

Arikunto. 2010. Metode Penelitian. Alfabeta . Bandung

Biro Humas Sulawesi Tengah. 2008. Potensi Dan Jenis Rotan Sulawesi Tengah. Laman Web : Http://Noerdblog. Wodress. Com/2011/1/3. Di Akses Pada Tanggal 12 Juni 2018.

B. Miles & Huberman. 2009. Analisis Data Kualitatif. Jakarta: Ul-Press.

Fauzi. 2008. Peranan Hasil Hutan Non Kayu Terhadap Pendapatan Masyarakat. Jurnal Hutan Tropis. Borneo. ULM

Januminro, C.F.M. 2000. Rotan Indonesiah Potensi Budaya Pemungutan Pengolahan. Lembaga Penelitian Hutan Bogor.

Jasni, Dkk. 2012. Atalas Rotan Indonesia Jilid 2. Kementerian Kehutanan Badan Penelitian Dan Pengembangan Ketenikan Kehutanan. Bogor

Rafiuddin, R., Basri, M., & Azis, M. (2017). URGENSI PENGGUNAAN MEDIA DALAM PROSES PEMBELAJARAN BAGI GURU SEKOLAH DASAR WILAYAH II KECAMATAN SANROBONE KABUPATEN TAKALAR PROVINSI SULAWESI SELATAN. In Seminar Nasional Teknologi Pembelajaran dan Pendidikan Dasar 2017 (pp. 147–157).

Rafiudin. (2012). SISTEM ADMINISTRASI PENGELOLAAN HUTAN (STUDI KASUS) PADA KANTOR DINAS KEHUTANAN KABUPATEN MOROWALI SULAWESI TENGAH. Jurnal Sains Dan Teknologi, 13(1), 37–49.

Rafiudin, & Alam, A. S. (2016). STRATEGI PENGEMBANGAN PROGRAM HKM DI DESA TRANS SAUSU KECAMATAN SAUSU KABUPATEN PARIGI MOUTONG SULAWESI TENGAH. In Seminar Internasional Fakultas Kehutanan Universitas Tadulako Palu (Vol. 1, p. 59).

Kalima. 2005. Identifikasi Jenis-Jenis Rotan Di Hutan Peneitian Hurbenta Jawa Barat. Info. Hutan Fol. 2. No. 1. Badan Penelitian Dan Pengembangan Kehutanan. Puslitbang. Hutan Dan Konserfasi Alam. Bogor

Karmila, T. 2017. Karakteristik Jenis-Jenis Andalan Setempat Rotan Di Kabupaten Donggala Sulawesi Tengah. Info. Vol. 23. No. 2. Buletin Plasmah Nutfah. Ejurna. Litbang. Pertanian Go.Id

Soemarwoto. 1983. Ekologi Lingkungan Hidup. Bandung. Djambatan.

Published
2018-10-15
Section
Fakultas Pertanian