Efektifitas Penggunaan Media Google Workspace dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Meteri Program Linear Dua Variabel Dimasa Pandemi Covid 19 Pada Siswa Kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu

The Effectiveness of Using Google Workspace Media in Improving Mathematics Learning Outcomes Linear Two Variable Programs During the Covid 19 Pandemic In Class XI IPA 3 MAN 2 Palu City Students

  • Rosalina Rosalina Madrasah Aliyah Negeri 2 Palu
Keywords: Hasil Belajar, Matematika, Aplikasi Google Workspace

Abstract

Tujuan dari penelitian yaitu untuk meningkatkan hasil belajar Matematika meteri Program Linear Dua Variabel dimasa pandemi covid 19 pada siswa di kelas XI IPA 3 Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Palu dengan penggunaan Aplikasi Google Workspace  di semester 1 tahun pelajaran 2020/2021. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan dalam dua siklus dengan empat tahapan, yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu, yang melibatkan 26 siswa. Objek penelitian adalah hasil belajar siswa di kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu dengan penggunaan Aplikasi Google Workspace. Instrumen penelitian adalah tes tertulis. Analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif komparasi dengan presentase. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar Matematika meteri Program Linear Dua Variabel dimasa pandemi covid 19 pada siswa di kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu dilihat dari nilai rata-rata kelas pada Pra Siklus 60,38 dengan 6 yang tuntas dari 26 siswa, pada Siklus I  nilai rata-rata kelas 70,58 dengan 12 siswa, hasil ini belum mencapai kreteria ketuntasan belajar (KKM) ≥73, sehingga perlu dilakukan kembali Siklus II. Pada Siklus II nilai rata-rata kelas meningkat lagi menjadi 85,96 dengan 24 siswa yang tuntas dari 26 siswa. Sedangkan persentase ketercapaian KKM juga meningkat dari Pra Siklus 23,08%, meningkat pada Siklus I menjadi 46,15%. Pada Siklus II persentase ketuntasan belajar 92,31 hasil ini telah melebihi kreterie ketuntasan yang ditentukan ≥73%. Dari data penelitian yang didapatkan dapat disimpulkan bahwa penggunaan Aplikasi Google Workspace telah berhasil meningkatkan hasil belajar Matematika meteri Program Linear Dua Variabel dimasa pandemi covid 19 pada siswa kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu dengan secara siknifikan, sehingga layak untuk diterapkan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah.

References

1. Hasanah SM. Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran di Era Pandemi Covid 19. Incare, Int J Educ Resour. 2020;1(3):256–79.
2. JAHRAH J. PENINGKATAN KOMPETENSI GURU DALAM PEMBELAJARAN DARING MELALUI LOKAKARYA PEMBUATAN BAHAN AJAR BERBASIS PLATFORM GOOGLE FOR EDUCATION DI SMP NEGERI 2 TARAKAN. MANAJERIAL J Inov Manaj dan Supervisi Pendidik. 2021;1(2):168–74.
3. Jamarudin A. Aplikasi Google Classroom sebuah metode belajar PAI berbasis E-Learning. Yayasan Sahabat Alam Raflesia; 2021.
4. Arikunto S. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan (edisi revisi). 2009;
5. Arikunto S. Prosedur penelitian: suatu pendekatan praktik (Rev VI Cet 14). Rineka Cipta. 2011;
6. Arikunto S. Suhardjono, dan Supardi. 2006. Penelit tindakan kelas. 2006;1.
7. Prijowuntato SW. Evaluasi pembelajaran. Sanata Dharma University Press; 2020.
Published
2022-10-05
Section
Artikel Penelitian