Peningkatan Hasil Belajar Aqidah Akhlak Materi Munculnya Aliran Kalam dalam Peristiwa Tahkim pada Siswa Kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu Melalui Penerapan Inquiry Learning Menggunakan Media GCR

Improving Aqidah Akhlak Learning Outcomes the Emergence of Kalam Flow in Tahkim Events for Class XI Science 3 MAN 2 Palu City Students Through the Application of Inquiry Learning Using GCR Media

  • Minarni Minarni Madrasah Aliyah Negeri 2 Palu
Keywords: Hasil Belajar, Aqidah Akhlaq, Inquiry Learning, GCR

Abstract

Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar Aqidah Akhlak materi munculnya aliran kalam dalam peristiwa tahkim pada siswa kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah di semester 1 tahun pelajaran 2020/2021 dengan penerapan Inquiry Learning. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan selama minimal 2 siklus. Subjek pada penelitian ini adalah 26 siswa. Teknik pengumpulan data hasil belajar siswa dengan tes hasil belajar. Teknis analasis data adalah analisis data kuantitatif, yaitu nilai rata-rata tes hasil belajar siswa. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa penerapan Inquiry Learning dapat meningkatkan hasil belajar Aqidah Akhlak materi munculnya aliran kalam dalam peristiwa tahkim pada siswa kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu yang dibuktikan dengan adanya peningkatan hasil belajar siswa dilihat dari persentase ketercapaian KKM pada pra siklus 30,77% meningkat pada siklus I 46,15% dan meningkat lagi pada siklus II 92,31% dan skor hasil belajar pada pra siklus nilai rata-rata siswa berada pada angka 56,73 dengan 8 siswa yang tuntas dari 24 siswa. Siklus I hasil belajar siswa belum mencapai kriteria minimal nilai rata-rata kelas pada siklus I didapatkan pada angka 68,27 dengan 12siswa yang tuntas dari 26 siswa. Pada Siklus II hasil belajar siswa sudah mencapai kriteria minimal nilai-rata-rata kelas pada angka 84,62 dengan 24 siswa tuntas dari 26 siswa dan telah melebihi target KKM ≥70. Dari data penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penerapan Inquiry Learning telah berhasil meningkatkan hasil belajar Aqidah Akhlak materi munculnya aliran kalam dalam peristiwa tahkim pada siswa kelas XI IPA 3 MAN 2 Kota Palu sehingga layak untuk diterapkan di MAN 2 Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah.

References

1. Abi Hamid M, Widyastuti A, Firdaus E, Chamidah D, Tanjung R, Sari RN, et al. Pengelolaan Pendidikan. Yayasan Kita Menulis; 2021.
2. Nasional DP. Undang-Undang Sistem Pendidikan RI No. 20 Tahun 2003. Jakarta: Sinar Grafika; 2004.
3. NURHAYATI A. PENGARUH PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DAN INQUIRY TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIS PESERTA DIDIK. UNPAS; 2013.
4. Gaol DKL, Sirait M. Pengaruh model pembelajaran inquiry training menggunakan media powerpoint terhadap hasil belajar siswa. INPAFI (Inovasi Pembelajaran Fis. 2014;2(2).
5. Trianto MP. Mendesain model pembelajaran inovatif-progresif. Jakarta: Kencana. 2009;
6. Arikunto S. Metode peneltian. Jakarta: Rineka Cipta. 2010;
7. Arikunto S. Suhardjono, dan Supardi. 2006. Penelit tindakan kelas. 2006;1.
Published
2022-10-05
Section
Artikel Penelitian