Pemanfaatan ANATES untuk Menganalisis Validitas dan Reliabilitas Butir Soal Uraian IPAS Materi Perkembangbiakan Tumbuhan
Utilization of ANATES to Analyze the Validity and Reliability of Descriptive Questions for Natural Sciences on Plant Reproduction Material
Abstract
Evaluasi pembelajaran memiliki peranan yang sangat penting dalam menilai sejauh mana tujuan pembelajaran tercapai dan perkembangan kompetensi siswa. Salah satu elemen utama dalam evaluasi adalah soal, yang berfungsi sebagai instrumen untuk mengukur pemahaman siswa. Namun, pembuatan soal yang valid dan reliabel, terutama soal uraian, sering kali menghadapi tantangan, terutama dalam hal penilaian yang bersifat subjektif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas soal uraian dengan menggunakan perangkat lunak ANATES melalui evaluasi aspek validitas, reliabilitas, tingkat kesulitan, dan daya pembeda soal. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan data hasil tes siswa sebagai objek analisis. Penelitian ini mengikuti tahapan model pengembangan 4-D (Define, Design, Develop, Disseminate). Pada tahap Define, peneliti menetapkan parameter analisis utama, seperti validitas, reliabilitas, daya pembeda, dan tingkat kesulitan. Tahap Design melibatkan perancangan soal berdasarkan kisi-kisi yang telah disusun, dilanjutkan dengan proses judgment expert untuk memastikan kesesuaian soal dengan kompetensi yang diukur. Tahap Develop mencakup uji coba soal kepada siswa dan analisis data menggunakan ANATES untuk mendapatkan validitas, reliabilitas, dan revisi soal berdasarkan hasil uji coba. Hasil akhir pada tahap Disseminate menunjukkan bahwa sebagian besar soal memiliki validitas dan reliabilitas yang baik, meskipun beberapa soal dengan daya pembeda rendah perlu diperbaiki. Hasil penelitian ini menegaskan bahwa perangkat lunak ANATES dapat memberikan umpan balik berbasis data yang objektif untuk meningkatkan kualitas soal tes. Dengan analisis yang mendalam, pendidik dapat merancang soal evaluasi yang lebih efektif dan akurat dalam mengukur kompetensi siswa, sehingga mendukung peningkatan kualitas pembelajaran secara keseluruhan.
References
Junika, N., Izzati, N., & Tambunan, L. R. (2020). Pengembangan soal statistika model PISA untuk melatih kemampuan literasi statistika siswa. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 9(3), 499-510.
Nurlan, F. (2019). Metodologi penelitian kuantitatif. CV. Pilar Nusantara.
Kaka, L., Bano, V. O., & Njoeroemana, Y. (2024). Efektivitas Analisis Butir Soal Pilihan Ganda Menggunakan Aplikasi Anates di SMPN 2 Kanatang. Jurnal Inovasi Penelitian, 4(9), 1441-1450.
Kurniawan, A., Febriant, A. N., Hardianti, T., Ichsan, I., Desy, D., Risan, R., ... & Fuad, H. (2022). Evaluasi pembelajaran.
Cahyaningrum, I. Y., Fuady, A., & Sunismi, S. (2023). Analisis Butir Soal Sumatif Akhir Semester Ganjil Mata Pelajaran Matematika Kelas VII dengan Berbantuan Aplikasi Software Anates. MATHEMA: JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA, 5(2), 67-81.
Ristiliana, R., Wati, I., Novita, Y., & Lubis, M. I. (2022). Pelatihan Penggunaan Software Anatest dalam Menganalisis Butir Soal Tes Ekonomi bagi Mahasiswa Calon Guru. Tasnim Journal for Community Service, 3(2), 63-69.
Prijowuntato, S. W. (2020). Evaluasi pembelajaran. Sanata Dharma University Press.
Fadliyah, F., Widiada, I. K., & Syazali, M. (2023). Identifikasi Kesulitan Siswa Sekolah Dasar Dalam Menyelesaikan Soal Berbasis HOTS Pada Mata Pelajaran IPA. Jurnal Educatio FKIP UNMA, 9(4), 1931-1939.
Nurhasanah, H., & Fitriani, F. (2020). Penerapan ANATES dalam Meningkatkan Validitas Soal Tes Pembelajaran. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran, 15(2), 112-120.
Anas, A., & Hasanah, H. (2021). Analisis Validitas dan Reliabilitas Soal Tes dalam Evaluasi Pembelajaran di Sekolah Menengah. Jurnal Pendidikan dan Pengajaran, 14(2), 110-118.