Announcements

Call For Paper

Kami mengundang para peneliti, akademisi dan praktisi untuk mengirimkan manuskrip hasil pengabdian pada masyarakat ke Jurnal Pengabdian Masyarakat Kreatif (JPMK). JPMK adalah sebuah jurnal pengabdian yang didedikasikan untuk publikasi hasil pengabdian pada masyarakat yang dilakukan oleh para peneliti, akademisi dan praktisi dalam bidang :

  1. Pengembangan sumber daya manusia
  2. Teknologi tepat guna
  3. Pengembangan ekonomi, kewirausahaan, koperasi, industri kreatif, dan UMKM,
  4. Sosial
  5. Pertanian, Perikanan, Peternakan dan Kehutanan
  6. Kesehatan dan gizi
  7. Kebencaan 

Semua publikasi di jurnal JPMK, bersifat akses terbuka yang memungkinkan artikel tersedia secara bebas online tanpa berlangganan apapun dan bebas biaya. silakan klik disini untuk submit online.

Penerimaan manuskrip sudah dimulai dari sekarang hingga tanggal 10 Februari 2022. Kami tunggu manuskrip dari bapak/ibu untuk publikasi yang berkualitas.

Dr. Muliadi. SH.,MH

Editor In Chief